Gigi berlubang biasanya ditandai dengan permukaan gigi yang menghitam. Jika sudah terdapat warna hitam pada gigi maka harus dilakukan perawatan tambal gigi agar lubang pada gigi tersebut tidak semakin lebar dan dalam, setelah gigi berlubang sudah ditambal pun kita tetap harus menjaganya agar tambalan tersebut bisa bertahan lama.
Namun apakah jika gigi berlubang tersebut sudah ditambal bisa menghitam kembali?? Ya, bisa. Gigi yang sudah ditambal dan menghitam kembali disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain
- Karies sekunder
Munculnya lubang baru pada gigi yang sudah ditambal disebut karies sekunder. Karies sekunder tersebut biasanya terjadi karena pada saat penambalan gigi proses pembersihannya tidak maksimal.
- Tambalan pecah
Perubahan warna pada gigi yang sudah ditambal disebabkan karena pigmen warna dari sisa kotoran yang masuk pada tambalan yang pecah.
- Pola Makan
Pola makan juga mempengaruhi, sering konsumsi minuman berwarna seperti kopi dan teh secara berlebihan bisa mempengaruhi warna tambalan gigi tersebut. Tidak hanya pada tambalan, pada kondisi gigi yg normal pun jika sering mengkonsumsi teh dan kopi juga bisa merubah warna gigi, karena pigmen warna dari teh dan kopi menyebabkan gigi kusam atau kekuningan.
Untuk menjaga tambalan agar tetap awet, Sahabat Victory harus rajin menjaga kebersihan gigi dan mulut, seperti rutin melakukan scaling atau pemeriksaan gigi setiap 6 bulan sekali, rutin sikat gigi 2x sehari setelah sarapan dan sebelum tidur, serta kurangi konsumi makanan minuman yang bersuhu tinggi.
0 Comments